PT Citra Borneo Indah (CBI) didirikan pada tanggal 6 Mei 1999. Perjalanan panjang yang dimulai sejak tahun 1999 sebagai perusahaan perkebunan kelapa sawit, CBI berkembang dan menjelma menjadi sebuah Group Perusahaan besar yang mendunia. Perjalanan hampir 25 tahun ini, membuat jaringan bisnis CBI semakin kuat dan berkembang di berbagai sektor industri dengan menerapkan model bisnis yang berbasis sinergi dan terdiversifikasi pada lima segmen usaha, terdiri dari : 1. Perkebunan Kelapa Sawit 2. Hilirisasi Industri Kelapa Sawit 3. Kawasan Industri dan Pembangkit Tenaga Listrik 4. Angkutan Laut 5. Peternakan Kami memberikan dampak positif yang besar terhadap perekonomian dan menciptakan lapangan pekerjaan di Indonesia, khususnya di daerah Kalimantan Tengah. Seiring dengan meluasnya jaringan bisnis CBI, Kami berkomitmen menerapkan prinsip bisnis berkelanjutan, yang berperan penting terhadap kesejahteraan masyarakat dan lingkungan. Setiap langkah yang Kami tempuh diharapkan membawa perubahan bagi perekonomian nasional View More